PENGADILAN AGAMA JAKARTA TIMUR MENGIKUTI DISKUSI HUKUM DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT KE-2 PTA BALI

Bertempat di Aula Pengadilan Agama Jakarta Timur, Wakil Ketua Pengadilan Agama Jakarta Timur, Bapak Dr. H. Abdul Majid, S.H.I., M.H., bersama para hakim, calon hakim, dan panitera muda mengikuti kegiatan diskusi hukum yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Bali. Kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT ke-2 PTA Bali.

Sebagai narasumber, yaitu Yang Mulia Ketua Kamar Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia, Bapak Dr. H. Yasardin, S.H., M.Hum. Dalam diskusi hukum Bapak Dr. H. Yasardin, S.H., M.Hum menyampaikan materi dengan tema “Implementasi Eksekusi dan Problematikanya di Lingkungan Peradilan Agama”.

Pada kesempatan ini, disampaikan permasalahan yang dihadapi dalam implementasi eksekusi di peradilan agama, memberikan wawasan serta solusi terkait tantangan yang dihadapi para hakim dan panitera dalam menjalankan eksekusi putusan di lingkungan peradilan agama. Diskusi ini diharapkan dapat memperkaya pemahaman dan meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas di pengadilan agama di seluruh Indonesia.

Back to top button