PEGAWAI PENGADILAN AGAMA JAKARTA TIMUR MELAKSANAKAN AKTIVASI APLIKASI BYOND BSI

Seluruh pegawai Pengadilan Agama Jakarta Timur yang memiliki rekening Bank Syariah Indonesia (BSI) melaksanakan proses aktivasi aplikasi BYOND, yaitu super app terbaru dari BSI, di ruang terbuka Pengadilan Agama Jakarta Timur pada Juma’at 13 Desember 2024. Aktivasi ini merupakan bagian dari migrasi dari aplikasi BSI Mobile ke BYOND, yang dirancang untuk memberikan akses lebih luas kepada nasabah ke berbagai layanan halal lifestyle.

Proses aktivasi dilakukan dengan setiap pegawai diwajibkan membawa kartu ATM dan KTP mereka. Dalam proses tersebut, para pegawai dibantu oleh petugas BSI untuk memastikan migrasi berjalan lancar dan aman.

BYOND by BSI hadir dengan sejumlah fitur unggulan, di antaranya pendaftaran yang mudah dan aman, solusi keuangan yang komprehensif, serta fitur sosial dan spiritual yang lebih luas. Aplikasi ini juga menawarkan ekosistem gaya hidup halal yang memudahkan nasabah dalam mengakses berbagai layanan yang mendukung kebutuhan sehari-hari.

Lebih lanjut, BYOND dilengkapi dengan modul keamanan perangkat keras atau Hardware Security Module (HSM), yang berfungsi untuk melindungi PIN dan data nasabah, memastikan privasi dan keamanan transaksi pengguna.

Dengan adanya migrasi ini, Bank Syariah Indonesia (BSI) berharap dapat memberikan layanan yang lebih maksimal, nyaman, dan aman bagi nasabahnya, termasuk pegawai Pengadilan Agama Jakarta Timur.

Back to top button